NGLEGOK, Radar Blitar – Blitar Poetra (BP) FC memastikan diri lolos fase grup sekaligus sebagai juara grup E, Zona VII Liga 3 Jatim. Perjalanan yang tidak mudah dilalui selama fase grup. Bahkan hingga pertandingan terakhir dan sangat menentukan kemarin (16/11), BP FC melawan Arema Indonesia berakhir sama kuat 2-2.
Laga yang berlangsung di Stadion Gelora Panataran ini berlangsung sengit, hingga akhirnya laga terakhir yang berlangsung di bawah guyuran hujan itu berakhir dengan dua tim yang berhak lolos ke babak 32 Liga 3 Jatim, yakni BP FC dan Arema Indonesia.
Sejak menit-menit awal, laga anak asuh pelatih Yudianto memang menerapkan permainan menyerang. Bermain tanpa beban, kedua tim menunjukkan permainan atraktif dan cantik.
Dengan hasil ini, BP FC menatap babak 32 besar dengan optimistis. Sebab, keluar sebagai juara grup menjadi modal untuk memompa mental para pemain. Selanjutnya, persiapan harus dilakukan official BP FC. (dit/c1/ady)