KOTA BLITAR – Menggeluti dunia modelling, bagi sebagian orang merupakan hal seru. Tak terkecuali Fadila Yahya. Dia suka modelling sejak masih SMP.
Dia menceritakan, sejak kecil suka tampil di depan umum. Menunjukkan berbagai keahlian positifnya. Rasa percaya diri yang baik juga membuat Fadila bisa menguasai panggung ataupun catwalk.
“Berawal mencoba mengikuti lomba fashion show tingkat kabupaten, tetapi sebelum itu aku memang suka tampil di depan umum,” ungkapnya.
Dunia modeling tentu tak luput dari pemilihan busana. Nah, Fadila kini suka outfit berwarna terang, alias bisa disebut “cewe kue”. “Apalagi kini sedang tren istilah outfit kue (warna terang), mamba (warna hitam), dan bumi (warna bumi). Para muslimah pun juga sedang mengikuti gaya outfit tersebut karena mencerminkan karakter dan warnanya,” ungkapnya.
Untuk outfit kue, Fadila suka dengan pink. Sebab, bisa dipadukan dengan putih ataupun nude. Dia mengaku dengan memakai outfit kuebisa mencerminkan karakternya. Yakni anggun dan ceria. “Ingin menunjukkan sisi bahagia kepada orang lain dan selalu berusaha enjoy dan happy,” katanya.
Fadila menambahkan, dari berbagai istilah yang ada terkait outfit, masing-masing punya karakter berbeda. Misalnya cewe mamba, ingin menunjukkan bahwa dirinya memiliki sisi tegas dan berani. “Ada lagi cewe bumi dengan sisi friendly dan tenang,” tandasnya. (mei/wen)