KABUPATEN BLITAR – Wisata Kucur Watu bersama dengan mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Amikom Yogyakarta Naufal Syarif Hidayatullah Herbania, berkesempatan untuk melakukan kerja sama dalam mengerjakan karya identitas visual sebagai materi laporan skripsi karya visual yang berlokasi di Dusun Dewi, Desa Semen, Kecamatan Gandusari, Blitar, Jawa Timur.
Pembuatan karya ini dilatarbelakangi oleh media promosi yang kurang aplikatif pada identitas visual sebelumnya, namun memiliki beragam potensi alam yang dimiliki Wisata Kucur Watu.
Hal ini terbukti oleh kemenangan Wisata Kucur Watu bersama Desa Wisata Semen dalam menjuarai peringkat 1 pada Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2022 dalam kategori desa maju yang diselenggarakan oleh Kemenparekraf.

Karya identitas visual yang dirancang akan berfokus kepada promosi melalui perbaikan logo dengan berfokus pada mengomunikasikan citra Wisata Kucur Watu sebagai wisata alam dan religi.
“Harapannya dengan karya ini, identitas visual yang baru dapat diaplikasikan keberbagai macam sarana promosi seperti banner, stiker, business card, dan merchandise dengan memberikan ciri khas yang dapat meningkatkan citra positif bagi Wisata Kucur Watu kedepannya,” ujar Naufal.
Kegiatan ini pun direspons positif oleh pengelola Wisata Kucur Watu dan masyarakat sekitar Dusun Dewi pada saat penyerahan karya pada Senin (19/12/2022).
“Saya mewakili masyarakat Dusun Dewi dan Wisata Kucur Watu turut senang dengan adanya karya ini, semoga karya yang dihasilkan dapat bermanfaat,” turut Suyitno selaku pihak pengelola.