KOTA BLITAR – Pengembangan fasilitas bakal dilakukan di kawasan sport center. Pemerintah Kota (Pemkot) Blitar tahun ini berencana membangun pagar dan gapura di pusat olahraga rakyat tersebut.
Selain itu, pemkot juga berencana membangun musala serta saluran drainase di sisi barat sport center. Sebelumnya, pemkot telah membangun kantor Kelurahan Bendo, dan Polsek Kepanjenkidul di barat sport center itu. Tahun ini juga akan dibangun Koramil di kawasan tersebut.
Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kota Blitar M Aminurcholis mengatakan, tahun ini memang ada rencana penambahan fasilitas berupa pagar dan gapura. Kedua fasilitas itu bakal dibangun di sisi barat atau bagian depan sport center. ”Pagar nanti dibangun di sebelah barat. Ada juga gapuranya,” katanya, kemarin (21/3).
Selama ini, lanjut pria ramah itu, sport center belum ada pintu masuk maupun keluar. Masih terbuka sehingga untuk ke area sport center bisa dari arah mana saja. Dispora mengalokasikan anggaran sekitar Rp 160 juta untuk pembangunan tersebut. “Area sport center masih terbuka. Makanya kami beri pagar agar lebih tertata,” ujarnya.
Sejak dibangun di Kelurahan Bendo, Kecamatan Kepanjenkidul, sport center selalu menjadi jujugan masyarakat untuk berolahraga. Sejumlah fasilitas olahraga tersedia di sana. Masyarakat bisa memanfaatkannya secara gratis.
Kawasan tersebut nantinya bakal menjadi ramai. Sebab, pemkot telah membangun beberapa kantor instansi di sekitar pusat olahraga tersebut. Tahun ini pemkot akan membangun musala, kantor koramil dan saluran drainase.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Blitar Suharyono mengatakan, telah mengalokasikan anggaran sekitar Rp 2,4 miliar untuk pembangunan beberapa objek tersebut. Kini sedang pematangan dokumen perencanaan. “Secepatnya segera kami masukkan ke BLP (Badan Layanan Pengadaan) untuk proses lelang,” ujar pria berkumis itu. (sub/wen)