KOTA, Radar Trenggalek – Persiapan untuk menghadapi Liga 3 yang direncanakan bergulis bulan depan terus dilakukan Persiga Trenggalek.
Bahkan, skuad besutan Mursyid Effendi tersebut bakal menggelar pemusatan latihan atau training center (TC)
Ini sebagai pemantapan persiapan agar bisa lolos babak penyisihan sebagai juara grup H Liga 3 yang bersaing dengan Persenga Nganjuk, Perspa Pacitan, juga Persemag dan Swiss FC Magetan.
Rencananya TC tersebut bakal digelar mulai Senin (3/10) lusa. Nantinya TC tersebut akan digelar minimal sebulan, atau ketika kompetisi bergulir. Untuk itu para pemain diwajibkan tinggal di mess yang sama, yang rencananya berada di area Stadion Menak Sopal.
“Tujuan kami melakukan TC ini adalah untuk menyamakan persepsi antar pemain agar nanti ketiga bertanding sudah paham kondisi satu dengan lainnya,” ungkap pelatih kepala Persiga Trenggalek Mursyid Effendi