KOTA, Radar Tulungagung – SMPN 1 Gondang sukses menjadi juara 1 bola basket putri antarpelajar se-Kabupaten Tulungagung tahun 2020, yang diselenggarakan Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dispendikpora) Kabupaten Tulungagung. Atas prestasi tersebut sekolah terus meningkatkan kemampuan siswa, dengan mengusahakan mengikuti setiap ada turnamen, baik di dalam maupun luar kabupaten ini.
Waka Kesiswaan SMPN 1 Gondang Heru Purnomo mengatakan, tidaklah mudah karena butuh latihan dan kerja keras. Apalagi di tingkat SMP, karena olahraga bola basket baru dikenalkan di tingkat SMP. “Sebelumnya di tingkat SD belum dikenalkan olahraga bola basket ini, maka perlu latihan dan pemahaman secara rutin,“ ujarnya.
Dia menceritakan, waktu itu pertandingan bola basket tingkat pelajar SMP diikuti 10 sekolah di Kota Marmer. Terdiri dari 10 tim putra dan 10 tim putri. Diselenggarakan selama 4 hari, mulai Sabtu hingga Selasa (21-24 November 2020), di GOR Lembupeteng tanpa dihadiri penonton karena pandemi Covid – 19. Babak demi babak dilalui tim bola basket putri SMP 1 Gondang hingga sampai ke partai puncak final. Di final, tim bola basket putri melawan tim bola basket SMP 1 Ngantru. Dan tim bola basket SMP 1 Gondang berhasil keluar sebagai juara. (bim/din/dfs)